Cara Install XAMPP di Mac OS Sierra

Cara Install XAMPP di Mac OS Sierra sebenarnya mudah sekali, kita cukup mendownload dan menjalankan file installernya, selanjutnya kita dipandu untuk memasangnya. Dengan beberapa klik tombol next, xampp akan siap terpasang di komputer mac kita. Yuk kita lihat caranya,





Pertama kali kita harus mendownload file installer xampp. Cara termudahnya adalah dengan melakukan googling dengan kata kunci xampp. Selanjutnya akan tampil website dimana kita mendownload xampp, seperti pada gambar di atas.

Untuk komputer mac,  kita bisa mendowload pilihan xampp for OS X, dengan mendownload file installer .dmg.  Ukuran filenya sekitar 137MBytes.

Setelah download selesai kita bisa jalankan filenya dengan mengkliknya file installernya. Akan tampil menu window instalasi awal, kita bisa mulai dengan klik xampp.


Biasanya OS di Mac akan meminta ijin untuk melakukan instalasi, pilih Open untuk melanjutkan. Dan meminta password komputer yang dipasang, masukan password yang diminta.





Selanjutnya instalasi akan dimulai.



Lanjutkan dengan menekan tombol next beberapa kali sampai selesai.








Setelah proses instalasi selesai, instalasi akan meminta persetujuan untuk mengaktifkan aplikasi webserver di komputer kita.



Pilih tombol Allow untuk melanjutkan.

Selesai instalasi dilakukan, aplikasi akan menampilkan halaman depan dari web server berupa dashboard menginformasikan xampp sudah terinstalasi dengan baik.


Demikian pula dengan control panel untuk mengatur apache web server di mac juga dijalankan.




Selesai proses instalasi XAMPP di Mac OS. Ternyata tidak sulit, bukan? Tinggal download, klik install, next, next dan selesai.

Selanjutnya kita akan menganti lokasi direktori dari web server sehingga tidak harus menampilkan dashboard tetapi langsung ke lokasi dimana aplikasi PHP kita berada.

Comments